Sudah Tau Susu Lebah? Nah Ini Dia Ulasan Manfaatnya!

Kalau bicara tentang makhluk Allah yang satu ini tuh bener-bener luar biasa banget.

Kalau kita lihat hewan ini bentuknya emang kecil ga sebesar gajah atau jerapah, tapi Masya Allah dari hewan ini berbagai produk bisa ia hasilkan, tentunya atas izin Allah.

Hewan yang saya maksud itu adalah lebah. Tapi nih kebanyakan dari kita kan cuma tahu produk dari lebah madu itu cuma madu. Nah, yang mau saya bahas di sini yaitu produk lebah selain madu yaitu Royal Jelly.

Ada yang udah pernah tahu apa itu Royal Jelly? Mungkin sekilas banyak sih yang udah denger namanya, tapi pada belum tahu nih Royal Jelly itu apa dan gimana manfaatnya buat manusia.

Royal jelly adalah zat berwarna putih kekuningan yang dikeluarkan lebah madu untuk memberi makan larva dan ratu lebah yang sedang berkembang. Biasanya juga Royal Jelly disebut juga dengan susu lebah madu.

Kandungan Royal Jelly juga Masya Allah sangat banyak sekali. Apa aja tuh? Kandungan Royal Jelly terdiri dari asam lemak, protein, dan vitamin B.

Baca Juga: Menempatkan Cinta dan Rasa yang Menyehatkan

Khasiat Susu Lebah/Royal Jelly

Beberapa penelitian di dalam dunia medis juga membuktikan khasiat Royal Jelly untuk orang yang menderita diabetes. Royal Jelly ini bisa membantu mengurangi gula darah.

Biasanya Bapak-bapak atau Ibu-ibu semakin umurnya nambah, banyak juga yang kena masalah kolesterol. Kadang bingung nyari-nyari obat apa yang pas buat hal yang kayak gini. Nah, konsumsi Royal Jelly bisa buat mengatasi masalah kolesterol tinggi.

Pernah ada penelitian kecil yang dilakukan kepada para wanita yang sudah habis masa menstruasi (menopause). Nah, dari para wanita itu diberi 150 mili gram Royal Jelly setiap hari.

Hasilnya luar biasa Masya Allah, mereka mengalami peningkatan kolesterol HDL (“baik”) sebesar 7,7%, serta penurunan kolesterol LDL (“jahat”) sebesar 4,1% dan penurunan kolesterol total sebesar 3%.

Selain itu, ada penelitian lagi yang udah dilakukan oleh pakar kesehatan untuk menguji manfaat Royal Jelly untuk penderita kolesterol, hasilnya dengan melibatkan 40 orang dewasa dengan kadar kolesterol sedikit tinggi.

Setelah tiga bulan, kadar LDL dan kolesterol total berkurang pada orang yang mengonsumsi 3.150 mg royal jelly setiap hari.

Royal Jelly juga biasanya aman digunakan di dalam campuran krim kosmetik bagi para wanita. Tapi yang perlu diketahui nih, kalau Royal Jelly tidak boleh sembarangan dikonsumsi Ibu hamil dan menyusui, juga anak-anak.

Jadi dikonsultasikan dulu kalau ada alergi. Jadi kalo mau dikasih Royal Jelly bisa diatur dosisnya supaya gak menimbulkan efek yang kurang enak buat tubuh.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top